Relasi
· Relasi biner R antara himpunan A dan B adalah himpunan bagian dari A ´ B.
· Notasi: R Í (A ´ B).
· a R b adalah notasi untuk (a, b) Î R, yang artinya a dihubungankan dengan b oleh R
· a R b adalah notasi untuk (a, b) Ï R, yang artinya a tidak dihubungkan oleh b oleh relasi R.
· Himpunan A disebut daerah asal (domain) dari R, dan himpunan B disebut daerah hasil (range) dari R.
Contoh 3. Misalkan
A = {Amir, Budi, Cecep},
B = {IF221, IF251, IF342, IF323
B = {IF221, IF251, IF342, IF323
A ´ B = {(Amir, IF221), (Amir, IF251), (Amir, IF342),
(Amir, IF323), (Budi, IF221), (Budi, IF251),
(Budi, IF342), (Budi, IF323), (Cecep, IF221),
(Cecep, IF251), (Cecep, IF342), (Cecep, IF323)
Misalkan R adalah relasi yang menyatakan mata kuliah yang diambil oleh mahasiswa pada Semester Ganjil, yaitu
R = {(Amir, IF251), (Amir, IF323), (Budi, IF221),
(Budi, IF251), (Cecep, IF323) }
- Dapat dilihat bahwa R Í (A ´ B),
- A adalah daerah asal R, dan B adalah daerah hasil R.
- (Amir, IF251) Î R atau Amir R IF251
- (Amir, IF342) Ï R atau Amir R IF342.
Contoh 4. Misalkan P = {2, 3, 4} dan Q = {2, 4, 8, 9, 15}. Jika kita definisikan relasi R dari P ke Q dengan
(p, q) Î R jika p habis membagi q
maka kita peroleh
R = {(2, 2), (2, 4), (4, 4), (2, 8), (4, 8), (3, 9), (3, 15) }
· Relasi pada sebuah himpunan adalah relasi yang khusus
· Relasi pada himpunan A adalah relasi dari A ´ A.
· Relasi pada himpunan A adalah himpunan bagian dari A ´ A.
Contoh 5. Misalkan R adalah relasi pada A = {2, 3, 4, 8, 9} yang didefinisikan oleh (x, y) Î R jika x adalah faktor prima dari y. Maka
R = {(2, 2), (2, 4), (2, 8), (3, 3), (3, 9)}
Tidak ada komentar:
Posting Komentar